Madu Cheiba, madu nektar Randu kaya manfaat!
Madu Ceiba Pentranda adalah madu hasil lebah apis mellifera yang menghisap nektar bunga randu pada musimnya. Madu randu berwarna coklat muda kekuningan dengan rasa manis dominan dan asam.
Tekstur madu randu tergolong lebih encer dari kedua varian madu suhayl lainnya.
Tekstur madu yang encer sebab kadar air yang tinggi, madu ini dipanen di daerah Pati yang tergolong bersuhu dingin sehingga madu lebih cepat encer.
Bagi sebagian orang yang sudah terbiasa meminum madu randu akan merasakan bau aroma yang khas dari madu randu. Waaaanginya masyaallah!
Secara umum kandungan madu randu sama dengan kandungan madu pada umumnya. Kandungan madu randu antara lain gula yang terdiri dari fruktosa, glukosa, dan jenis gula lain seperti maltosa, sukrosa, isomaltosa, dan beberapa oligosakarida lainnya. Selain itu juga memiliki kandungan mineral seperti Magnesium, Kalium, Potasium, Sodium, Klorin, Sulfur, Besi, dan Fosfat. Terdapat juga vitamin antara lainnya yaitu thiamin (B1), riboflavin (B2), asam askorbat (C), piridoksin (B6) dan B3, yang setiap komposisinya dapat berubah tergantug kualitas dari serbuk sari yang dihasilkan (sumber berbagai jurnal penelitian)